Bertutur interaktif via Radio

Perbedaan antara bertutur dan membaca naskah siaran radio adalah membaca merupakan kegiatan mengeja naskah secara lengkap dan apa adanya; sedangkan bertutur yaitu ‘melirik” naskah sebagai panduanimprovisasi bicara. Kecuali memutar lagu, stasiun radio dengan segmen pendengar anak muda kerapkali menyajikan acara tuturan interaktif. Tujuannya untuk menghibur dan meng-edukasi pendengar. Selain acara “song request'”, ada pula program curahan hati (curhat), opini, kuis, bincang-bincang gosip selebritis, games-games lucu, dll. Beragam teknologi komunikasi dimanfaatkan mulai surat, kirim SMS, telepon on line, maupun e-mail. Pendengar diberikan iming-iming hadiah hiburan atau merchandise dan berkesempatan on air menyapa pendengar yang lain. Dalam kemasan yang modern, program acara radio ini biasa dikenal dengan siaran infotainment.